Kopassus Selenggarakan Penataran Komputer

0 komentar
Untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) dan kemampuan   komputer bagi  Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kopassus di lingkungan Jakarta diberikan penataran Komputer yang telah dibuka oleh Asisten Personel (Aspers) Danjen Kopassus Letnan Kolonel Kartika Adi Putranta S.E   di Gedung Pusat Belajar Kopassus Cijantung I Jakarta Timur, Rabu (25/4)

Aspers Danjen Kopassus selaku pembina harian PNS dalam sambutannya mengatakan  pelaksanaan penataran komputer yang dilaksanakan selama 5 (Lima) hari mulai tanggal 23 sampai dengan 27 April 2012 tersebut     bertujuan untuk meningkatkan skill  dalam hal pengoperasionalan komputer. Disamping  itu  Aspers  juga mengingatkan kepada seluruh peserta penataran untuk selalu meningkatkan kemampuannya, karena PNS merupakan   komplemen   dari TNI yang senantiasa dituntut untuk mengembangkan kemampuan dalam menghadapi tantangan tugas yang semakin komplek. 


Penataran komputer kali ini diikuti 20 orang PNS dan   kedepan akan terus dilaksanakan secara kontinyu dengan peserta anggota militer baik Tamtama, Bintara maupun Perwira.

Enter your email address:

Leave a Reply