Rusia Siap Pasarkan 1.000 Unit Sukhoi T-50 PAK FA

0 komentar
PAMER teknologi militer tengah berlangsung antara China dan Rusia. Belum lama ini, China berkoar-koar tentang kehebatan pesawat jet tempur J-20.

Tak mau kalah, Rusia balik membalas China dengan menyatakan siap menjual 1.000 unit jet tempur Sukhoi T-50 PAK FA ke pelosok dunia.

Dalam pameran aviasi di Moskow belum lama ini, Rusia menantang efektifitas jet tempur China dan harga yang katanya lebih murah 50 persen ketimbang T-50 PAK FA.



Menurut kabar yang beredar, Sukhoi T-50 PAK FA dibanderol antara US$ 87-100 juta per unit tanpa senjata. Harga bisa mencapai US$ 295-356 juta jika dilengkapi senjata.

Informasi dari Webtech menyebutkan, J-20 yang berbadan lebar dapat mengangkut sejumlah misil antarudara jarak jauh dan dekat (AAM) dan memiliki dua kompartemen kecil penyimpanan senjata di belakang inlet internal untuk menembakkan misil jarak dekat (AAMs).

Sedangkan PAK FA dilaporkan mampu mengangkut senjata 7.500 kilogram, seperti cannon (GSh-301) sebanyak 30 mm. Sukhoi jenis ini juga memiliki dua inlet internal selebar 4,6-4,7 meter kali 1-1,1 meter untuk menembakkan rudal jarak pendek (AAMs).

Dengan segala kehebatannya, Sukhoi T-50 PAK FA ini juga memiliki dua KH38M atau KH58 USHK misil darat per senjata, serta dapat mengangkut dua senjata anti-AWACS dengan jangkauan hingga 400 kilometer.

Sejauh ini, Sukhoi T-50 PAK FA yang sudah beredar mencapai 200 unit. Mereka mayoritas digunakan Angkatan Udara Rusia dan India.

Sejumlah negara memastikan membeli pesawat canggih itu untuk memperkuat armada AU mereka. Negara-negara itu termasuk Argentina, Brasil, Venezuela, Aljazair, Suriah, dan Kazakhstan.

Korea Selatan juga dikabarkan melirik kehebatan PAK FA. Rencananya, pesawat-pesawat itu akan dikirimkan kepada pembelinya setelah 2025.

Meski tidak ‘secanggih’ F-22 Raptor, Sukhoi T-50 PAK FA dirancang lebih gesit bermanuver ketimbang pesawat-pesawat tempur generasi kelima lainnya.

Sebagai informasi, Indonesia juga memiliki 10 pesawat tempur Sukhoi, tapi bukan berjenis T-50 PAK FA.

Enter your email address:

Leave a Reply