Dansat Kopaska Armabar Tutup Latihan Geladi Tugas Tempur

0 komentar
Komandan Satuan Komando Pasukan Katak (Dansatkopaska) Komando Armada RI Kawasan Barat (Koarmabar) Kolonel Laut (P) R. Eko Suyatno menutup Latihan Geladi Tugas Tempur Tingkat K-2 Tahun 2012 dalam suatu upacara, di Markas Komando (Mako) Satkopaskaarmabar, Pondok Dayung, Jakarta Utara, Jumat (16/3).

Dansatkopaskaarmabar Kolonel Laut (P) R. Eko Suyatno mengatakan, latihan Geladi Tugas Tempur Setingkat K-2 adalah latihan yang  dilaksanakan setiap tiga bulan sekali secara terus-menerus, bertingkat dan berlanjut yang bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan serta profesionalisme prajurit Pasukan Katak dalam mengembangkan teknik maupun taktik serta prosedur di lapangan guna mendukung tugas-tugas pokok yang akan dibebankan kepada prajurit Pasukan Katak.

Lebih lanjut Dansatkopaskaarmabar mengatakan, dengan Latihan Geladi Tugas Tempur Setingkat K-2 yang baru saja dilaksanakan, diharapkan kendala dan permasalahan yang dihadapi di lapangan bukan merupakan suatu halangan, melainkan merupakan tantangan yang harus diselesaikan bersama dengan meningkatkan materi maupun kualitas latihan sehingga dapat menjadi prajurit tempur sejati.

Dansatkopaskaarmabar menekankan kepada seluruh prajurit Komando Pasukan Katak Koarmabar agar selalu tetap waspada dan menjalankan seluruh prosedur dalam melaksanakan tugas operasi maupun latihan.
Pada kesempatan tersebut, Dansatkopaskaarmabar mengucapkan terima kasih kepada Kolatarmabar, Diskesarmabar, Dispenarmabar maupun satuan lain yang telah mendukung terlaksananya latihan Geladi Tugas Tempur Setingkat K-2, sehingga latihan dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Materi-materi yang di berikan pada kegiatan latihan Geladi Tugas Tempur Setingkat K-2 tersebut, antara lain meliputi Graund Training, pelipatan payung, penerjunan Free Fall, Teori dan driil pengintaian pantai, pembuatan peta kartografi, Bech Cleaning (driil), Selam tempur (Closed Circuit), taktik satuan kecil (TSK), Fins Swimming, pengintaian pantai administrasi, pengintaian pantai tempur dan laporan bibco, Renag rintis, Surob, Beach Cleaning and penyiapan lorong (FTX).


Kepala Dispenarmabar
Agus Cahyono
Letkol Laut (KH) NRP. 10881/P

Enter your email address:

Leave a Reply